Kapuas

Ratusan Atlet Kabupaten Kapuas Divaksin Covid-19

KAPUAS - Ratusan Pegiat Olahraga dan Atlet di Kabupaten Kapuas, Provinsi Kalimantan Tengah, menjalani vaksinasi covid-19 yang berlangsung di gedung olah raga Panunjung Tarung Kuala Kapuas, belum lama ini.

Ratusan Pegiat Olahraga dan Atlet di Kabupaten Kapuas rela mengantri untuk mendapatkan vaksinasi covid-19 yang dilaksanakan oleh Komite Olahraga Nasional Indonesia atau Koni Kabupaten Kapuas bekerjasama dengan Kodim Sepuluh Sebelas Kuala Kapuas.

Kurang lebih 400 Vaksin disiapkan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas dalam Penyuntikan Dosis Pertama itu.

Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia Kabupaten Kapuas, Saferaniansyah mengatakan, vaksinasi yang dilaksanakan oleh pihaknya tersebut dengan sasaran para Pegiat Olahraga, Atlet dan Keluarga Atlet.

Kegiatan vaksinasi ini selain dalam rangka upaya pencegahan dan memutus mata rantai penyebaran covid-19 juga sebagai persiapan para Atlet untuk menghadapi pekan olahraga tingkat Provinsi Kalimantan Tengah.

Saferaniansyah berharap, dengan telah dilaksanakannya vaksinasi covid-19 untuk para Pegiat, Atlet dan Keluarga Besar Atlet ini, dapat memberikan kesehatan sehingga terhindar dari virus corona atau covid-19.

Upaya vaksinasi ini disambut antusias oleh Para Pegiat Olahraga dan Atlet yang tergabung dalam beberapa cabang olahraga di Kabupaten Kapuas.

Yusuf Santoso, salah satu Atlet Pancak Silat Mengaku setelah menerima penyutikan dirinya tidak merasakan gejala yang ditimbulkan, dan merasa baik-baik saja. Ia berharap, dengan telah divaksin ini, kesehatannya dapat lebih baik lagi.

 

 

(Irfansyah)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments