Kalteng

Kades Miliki peran penting untuk kemajuan Desa

PURUK CAHU,- Dalam memajukan desa tentu peran perangkat desa maupun masyarakat sangat penting untuk berupaya membangun desa supaya dapat mandiri dalam segala hal dan tidak selalu bergantung dengan pemerintah.

Dr. Doni, SP, M.Si selaku Ketua DPRD Murung Raya (Mura), Dr. Doni, SP, M.Si mendorong setiap Kepala Desa beserta seluruh jajarannya memiliki komitmen untuk terus maju menjadi sebuah desa yang mandiri, dalam memacu pertumbuhan kemajuan desa.

Menurutnya “Sampai saat ini pemerintah telah memberikan stimulus untuk setiap desa yaitu berupa dana desa yang nominalnya tidak sedikit, tentu kondisi seperti ini tidak akan berlangsung selamanya. Oleh karena itu, setiap desa di Kabupaten Murung Raya sudah memikirkan pondasi jangka panjang baik dari segi pembangunan dan kemandirian,” harapnya, Selasa (29/11/2022).

Dana desa yang telah disalurkan pemerintah tersebut agar dimanfaatkan dengan baik oleh setiap desa untuk pembangunan maupun berinovasi dalam rangka meningkatkan pendapatan desa.

Ada banyak caramenurutnya,  “Buat program yang bisa menghasilkan bagi desa, dengan begitu desa akan mandiri dalam hal memenuhi anggaran desa untuk pembangunan. Banyak program yang bisa dicanangkan, ini yang harus diperhatikan,” imbuhnya lagi.

Ia juga meminta kepada para perangkat desa terutama kepala desa supaya dapat menghindari berbagai hal salah satunya yakni korupsi. Jangan sampai dengan perbuatan itu membuat desa menjadi tidak ada perubahan.Niat pemerintah disini untuk memajukan desanya bukan untuk kepentingan pribadi , jangan diselewengkan. ”tegasnya .

(Ady Natha)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments