P. Raya

Kadisdik Kota, Akhmad Fauliansyah Tanggapi Insiden Sekolah SDN 14 Ambruk

PALANGKA RAYA - Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Palangka Raya sudah mengirim surat kepada Dinas Pekerjaaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) setempat terkait dengan adanya bangunan SDN 14 Palangka yang ambruk beberapa waktu yang lalu. Beruntung peristiwa ambruknya sekolah dasar tersebut tidak menimbulkan korban jiwa.

“Hari ini kami mengirimkan surat ke Dinas Pekerjaaan Umum dan Perumahan Rakyat Kota Palangka Raya untuk memeriksa apa sebabnya bangunan tersebut ambruk dan dilakukan pemeriksaan sisa bangunannya, apakah bangunan itu layak atau tidak untuk sekolah,” ujar Kadisdik Kota, Akhmad Fauliansyah, Selasa 11 Januari 2022.

Informasi dihimpun bagian bangunan yang ambruk antara lain 3 ruang kelas, 3 toilet dan 1 gudang ini akibat tongkat atau tiang bawah gedung mengalami patah. Bangunan sekolah ini terlihat kebanjiran karena berada di kawasan dataran rendah.

Diketahui, bangunan sekolah yang masih dalam kondisi bagus tersebut ambruk diduga karena tidak kuat menahan beban yang berada di kawasan rawa. Kejadian itu sekitar pukul 05:00 WIB, Minggu, 9 Januari 2022 lalu.

Lebih lanjut dikatakan, pihak Disdik juga meminta kepada Tim PUPR agar dapat memeriksa beberapa sekolah yang menjadi langganan banjir. Seperti SDN 14 Palangka yang merupakan salah satu sekolah selalu terdampak banjir apabila bencana banjir melanda Kota Palangka Raya.

“Bangunan SDN 14 Palangka Raya itu dibangun sejak sekitar tahun 2016 atau 2017. Saat ini sekolah itu masih menggunakan sistem pembelajaran daring. Jadi mereka belum melaksanakan Pertemuan Tatap Muka dan belum ada rekomendasi untuk PTM secara terbatas,” katanya.

(Deddi)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments