P. Raya

Kegiatan KKN Mahasiswa UPR di Gunung Mas

PALANGKA RAYA - Salah satu program dari mahasiswa KKN T Mandiri kelompok 14 periode 1 tahun 2021 Desa Tumbang Empas Kecamatan Mihing Raya Kabupaten Gunung Mas melaksanakan program kerja yang terdiri dari 4 program kerja, diantaranya pengembangan pendidikan anak usia dini (PG PAUD), pencegahan penyebaran virus Covid 19, pengembangan ketahanan pangan rumah tangga melalui pemanfaatan lahan pekarangan dan pengembangan pemerintah desa. Adapun program kerja yang mulai dilaksanakan yakni berkaitan dengan covid 19 yaitu pembuatan tempat cuci tangan dengan tujuan untuk mencegah terjadinya penyebaran virus Covid 19, karena di Desa Tumbang Empas Kecamatan Mihing Raya Kabupaten Gunung Mas masih sangat minim disediakan tempat cuci dan selanjutnya akan dilakukan penyemprotan disenfektan di tempat - tempat yang memang ramai, seperti pasar, tempat ibadah, Posyandu, balai Desa serta sosialisi tentang pentingnya menjaga jarak dan memakain masker. Masyarakat setempat pun sangat berterima kasih atas bantuan dari mahasiswa KKN yang bersedia membangun fasilitas kebersihan. Diharapkan masyarakat bertambah kesadarannya untuk semakin peduli akan kesehatan dan keamanan pada diri sendiri.

(Deddi)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments