Kalteng

Ketua Dewan Apresiasi Pemkab Sudah Peringati PBS

FOTO: GIYA/HUMA BETANG

KETUA DPRD KABUPATEN SERUYAN ZULI EKO PRASETYO

KUALA PEBUANG - Ketua DPRD Kabupaten Seruyan Zuli Eko Prasetyo, mengaku telah menerima tembusan surat mengenai peringatan pemerintah kabupaten (Pemkab) kepada Perusahaan Besar Swasta (PBS) yang tidak kooperatif kepada Pemkab Seruyan.

Eko mengatakan pihaknya sangat terbuka sekali dengan perihal ini karena demi mendukung pihak eksekutif untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD), bahkan pihak dewan bersedia ikut mendatangi menemui pihak PBS yang tidak kooperatif dalam kewajibannya kepada pemerintah daerah untuk mendapatkan PAD-nya.

"Kami telah mendapatkan tembusan suratnya tapi apa isinya saya masih belum jelas detil permasalahannya, tekait masalah ini kami siap membatu pihak pemda untuk mendatangi PBS yang bermasalah," ujarnya.

Ketua DPRD Seruyan ini sangat mengapresiasi atas sikap pemerintah daerah, karena PAD merupakan sumber yang harus dimaksimalkan di masa sekarang ini dan diharapkan pihak PBS bisa bekerjasama dan kooperatip kepada pemerintah terutama pada hal yang diinginkan oleh Pemkab Seruyan.

Di kesempatan yang sama Eko, menyampaikan  pemerintah daerah harus lebih kreatif menggali potensi daerah demi meningkatkan PAD Kabupaten Seruyan.

“Karena masih banyak sumberdaya yang masih belum tergarap maksimal oleh pihak pemerintah daerah, dan saya berjanji akan mendukung setiap progam yang bisa memajukan daerah Kabupaten Seruyan ini,” tandasnya.

 

(Giya/Altius)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments