Kalteng

Ketua DPRD Mura : Perlunya Tim Terpadu Untuk Menyelesaikan Sengketa Lahan

Puruk Cahu – Ketua DPRD Murung Raya , Doni SP M.Si mendorong dan meminta agar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mura dapat membentuk tim terpadu yang khusus ditugaskan untuk menyelesaikan sengketa lahan yang terjadi di Mura.

Permintaan tersebut bukan tanpa sebab, mengingat dalam beberapa waktu terakhir ini banyak terjadi sengketa antara perusahaan baik itu sektor pertambangan maupun HPH yang melibatkan lahan adat maupun lahan masyarakat setempat.

“Hal  ini menjadi perhatian kami, terutama saya selaku Ketua DPRD Mura agar bisa dicarikan solusi terbaiknya,” kata politikus PDI-Perjuangan tersebut, Sabtu (5/2/2022).

Juga dijelaskan oleh Doni penyelesaian masalah sengketa lahan yang menimbulkan perselisihan dapat dilakukan dengan melibatkan pihak adat seperti pengurus Dewan Adat Dayak (DAD) maupun internal pemerintah serta pihak kejaksaan dan TNI Polri secara berjenjang baik itu melalui hukum adat maupun melalui hukum positif.

(Ady Natha)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments