P. Raya

Komitmen dalam menyelesaikan Konflik Agraria

PALANGKA RAYA - Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), mengunjungi Kantor Pertanahan Kota Palangkaraya pada Kamis, 27 Juni 2024. Kunjungan ini bertujuan untuk meninjau langsung permasalahan dan konflik agraria yang terjadi di wilayah tersebut.

Dalam wawancara yang dilakukan, AHY menegaskan komitmennya untuk mencari solusi atas berbagai permasalahan agraria. Ia menekankan pentingnya mediasi antar pihak yang bertikai, baik antar warga maupun antar warga dengan badan hukum atau korporasi swasta.

AHY juga menyoroti adanya sengketa overlapping dengan aset-aset milik daerah yang kerap terjadi, tidak hanya di Kalimantan Tengah tetapi juga di berbagai daerah lainnya.

Menurut AHY, sejarah konflik agraria di Indonesia ada yang sudah berlangsung belasan hingga puluhan tahun. Oleh karena itu, ia mengimbau seluruh jajaran di bawahnya untuk kembali pada hukum dan aturan yang berlaku.

Namun, AHY juga mengakui pentingnya memahami setiap aspek dan persepsi dari pihak-pihak yang terlibat dalam sengketa. Oleh karena itu, ia menekankan pentingnya objektivitas dan kepala dingin dalam menyelesaikan sengketa agraria agar tidak salah dalam mengambil keputusan.

Kunjungan AHY ke Kantor Pertanahan Kota Palangkaraya ini diharapkan dapat memberikan angin segar bagi penyelesaian berbagai konflik agraria yang ada, dengan pendekatan yang lebih komprehensif dan berbasis pada hukum yang berlaku.

(Hariri)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments