P. Raya

Kunker Kepala DKP3 Kab. Barsel ke Dislutkan Prov. Kalteng

PALANGKA RAYA - Bertempat di ruang kerjanya, Sabtu 15 Oktober 2022Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (Dislutkan) Prov. Kalteng Darliansjah bersama Plt. Sekretaris Dislutkan Prov. Kalteng Nita Fera menerima kunjungan Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan (DKP3) Kabupaten Barito Selatan (Kab. Barsel) Ida Safitri,.

Darliansjah sangat menyambut baik kunjungan dari Kepala DKP3 Kab. Barsel. "Dari 13 program yang akan dilaksanakan, program yang disepakati untuk Kab. Barsel antara lain Satu Data Kelautan dan Perikanan Kalteng, Lewu Budidaya Lauk, Revitalisasi Balai/Unit Pembenihan Ikan, Pengembangan Sentra Pengolahan Produk Perikanan, Lewu Nelayan Berkah, Asuransi Kusuka Berkah dan Pokdakan Andalan," ungkap Darliansjah.

Sedangkan untuk BLT BBM, akan segera disalurkan kepada penerima sesuai dengan hasil pengungkit selain dari Dislutkan Prov. Kalteng juga melibatkan Dinsos Prov. Kalteng dan BPKP.

"Pemberian BLT BBM ini merupakan salah satu langkah Pemprov. Kalteng dalam mengatasi masalah inflasi yang disebabkan oleh kenaikan harga BBM yang berimbas pada nelayan dan pelaku usaha perikanan. Kami memastikan BLT BBM yang disediakan Pemprov. Kalteng akan segera tersalurkan kepada Nelayan dan Pelaku Usaha Perikanan karena verifikasi penerima manfaat telah tuntas dilakukan," tutup Darlianjsh.

(Deddi) 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments