Murung Raya — Ketua Komisi III DPRD Murung Raya sekaligus Ketua DPC Pemuda Tani Murung Raya, Mahyono, menekankan pentingnya peningkatan kapasitas petani sebagai kunci penguatan sektor pertanian di daerah.
Menurut Mahyono, upaya peningkatan kapasitas bisa diwujudkan melalui penyediaan sarana produksi, pelatihan, serta perluasan akses pasar bagi hasil pertanian lokal. “Langkah-langkah ini sangat penting agar petani tidak hanya produktif, tetapi juga sejahtera,” ujarnya. Kamis (9/10/2025).
Politisi ini berharap pemerintah daerah dan pihak terkait dapat mendukung program-program yang meningkatkan kompetensi petani sekaligus memperkuat ketahanan pangan serta perekonomian lokal di Murung Raya.
(Marselinus/Deddy)
0 Comments