P. Raya

Memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW Dan Milad Kerukunan Keluarga (KKB) Bakumpai Yang Ke-70 Tahun

PALANGKA RAYA - Dalam Milad KKB yang Ke-70 Tahun, Rangkaian Acara Syukuran di dahului dengan Memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW,  yang digelar sore. Dilanjut dengan Milad KKB yang Ke-70 Tahun  Di Aula Masjid Darusallam," Rabu 22/2/2023.

"Dalam sambutannya usai secara resmi membuka Acara Milad KKB yang Ke-70, Setda H. Nuryakin yang mewakili Gubernur Kalteng yang tidak Bisa hadir, me-nyampaikan bahwa Gubernur Kalteng H.Sugianto Sabran menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan Isra Miraj yang diselenggarakan oleh KKB Kalteng, dan sekaligus Milad KKB yang ke 70 tahun.  Nuryakin juga mengucapkan Selamat Milad KKB ke -70 Tahun.

Dalam kesempatan yang sama sambutan Ketua Umum KKB H.Yuni  Abdi Nur Sulaiman HB mengatakan seluruh elemen khususnya masyarakat Kerukunan Keluarga Bakumpai dapat terus bergerak membangun bersinergi, berkolaborasi memajukan Provinsi di kalteng,  apa lagi tahun depan adalah tahun politik tetap dijaga kerukunan kebersamaan dimanapun kita berada.

"Besar Harapan saya melalui momentum ini, Peringatan Isra Miraj, sekaligus Milad KKB Ke-70 Tahun , kita dapat semakin memperkuat kerukunan dan persatuan, untuk bersama sama bersinergi, kolaborasi, memajukan pembangunan di Provinsi Kalteng, demi terwujudnya Kalteng"Makin Berkah", ucap Nuryakin.

Dimana Bumi dipijak di situ langit dijunjung tambahnya. Pada kesempatan ini juga diadakan penanda tanganan Nota Kesepahaman kerjasama antara pemerintah Provinsi Kalteng dan KKB dengan balai bahasa Provinsi Kalteng, dan pelestarian Bahasa Dayak Bakumpai.

Para pihak yang melakukan Penanda Tanganan yaitu Ketua KKB Provinsi Kalteng H. Suriansyah Murhaini dengan Balai Bahasa provinsi Kalteng Abdul Muis. Hadir pada kegiatan ini Anggota Perwakilan Daeerah (DPD RI)  Dapil Kalsel Habid Abdurr Bahman Bahasyim atau biasa dikenL Habib Banua, Forkopinda, Kepala Diskominfosantik, sejumlah perangkat Daerah Provinsin Kalteng, Habib Muhammad Al Habsyi Serta Para Alim ulama, pimpinan ormas islam dan tokoh masyarakat.

(Era Suherti)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments