P. Raya

Mencegah Banjir Dan Genangan Air, DPRD Kota Mendorong Penanganan Drainase

PALANGKA RAYA - Drainase yang merupakan salah satu cara untuk mencegah genangan air dan juga banjir, sedang dipersiapkan oleh pihak Pemerintah Kota Palangka Raya. Pembangunan drainase yang sedang dibangun saat ini menjadi salah satu cara mencegah terjadinya banjir.

DPRD Kota Palangka Raya mendukung dan mendorong proses pembangunan drainase ini, khususnya untuk mencegah terjadinya banjir di Kota Palangka Raya.

Pembangunan drainase yang sedang dilakukan pada salah satu jalan di Kota Palangka Raya, menjadi solusi akan pencegahan genangan air, pembangunan drainase ini diharapkan dapat mencegah terjadinya banjir yang kadang melanda Kota Palangka Raya.

Drainase merupakan saluran yang digunakan untuk menyalurkan massa air berlebih, dari sebuah kawasan seperti perumahan, perkotaan, dan jalan, sistem saluran ini memiliki peran penting untuk menghindari terjadinya genangan air di permukaan.

DPRD Kota Palangka Raya, Nenie Adriati Lambung, percaya kepada pihak Pemerintah Kota, bahwa pihak pemkot memiliki solusi untuk penanganan drainase, agar dapat tertangani dengan baik, beliau juga berharap, penanganan drainase ini juga dapat bersinergi dengan pihak provinsi, maupun kementrian, dikarenakan drainase yang ada menyangkut drainase tersier, sekunder, dan primer.

(Javiere Christopper)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments