P. Raya

Menjelajahi Kekayaan Alam dan Kebudayaan di Kalimantan Utara

PALANGKA RAYA - Kayan Mentarang National Park, sebuah surga alam yang mengagumkan di Kalimantan Utara, terbentang luas di perbatasan Malaysia. Baru-baru ini, kami berkesempatan untuk berbicara dengan, Kepala Balai Taman Nasional Kayan Mentarang, yang berbagi cerita saat mengisi Booth pameran pada kegiatan Hari Konservasi Alam Nasional (HKAN), yang dipusatkan di Taman Wisata Alam Bukit Tangkiling, Kota Palangka Raya Kalimantan Tengah

Taman Nasional Kayan Mentarang merupakan rumah bagi sejumlah hewan langka dan flora endemik. Salah satunya adalah banteng Kalimantan, yang merupakan spesies yang dilindungi, serta enggang, macan dahan, dan Rafflesia Prestey, bunga raksasa yang hanya dapat ditemui di daerah ini. Selain itu, taman ini dikelilingi oleh 11 masyarakat adat Dayak yang hidup berdampingan dengan alam, menciptakan kolaborasi unik antara manusia dan lingkungan.

Salah satu keistimewaan Kayan Mentarang National Park adalah keberadaan berbagai produk masyarakat lokal yang hanya dapat ditemukan di sekitar taman nasional ini. Kayu manis, beras Adan, dan garam gunung adalah contoh produk-produk unggulan yang hanya diproduksi di daerah Krayan, yang berada di sebelah Taman Nasional Kayan Mentarang.

Dalam percakapan kami, Agusman juga menyoroti populasi hewan yang dilindungi di taman nasional ini. Ada sekitar 256 jenis fauna dilindungi, termasuk primata dan burung Enggang, yang menjadi simbol khas Kalimantan. Habitat banteng, seperti yang ditemukan di daerah Long Tua, adalah contoh lain dari keberagaman hayati yang dijaga dengan ketat di dalam taman nasional ini.

Selain kekayaan alamnya, Kayan Mentarang National Park juga memiliki banyak kuburan batu yang menjadi saksi bisu sejarah manusia purba. Wilayah ini merupakan tempat tinggal masyarakat adat yang menjaga dan melestarikan warisan nenek moyang mereka.

Taman Nasional Kayan Mentarang tidak hanya menawarkan pesona alam yang memukau, tetapi juga menyajikan kebudayaan dan petualangan yang tak terlupakan. Dengan moto "nature, culture, and adventure," taman nasional ini mengajak pengunjung untuk merasakan keajaiban alam dan keanekaragaman budaya yang tak ternilai harganya.

Dengan keindahan alamnya yang memikat dan keberagaman budayanya yang mempesona, Kayan Mentarang National Park tetap menjadi destinasi unggulan bagi para pencinta alam dan petualang yang ingin menjelajahi kekayaan Indonesia yang luar biasa.

(Hariri)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments