P. Raya

Meski Hari Libur, Satresnarkoba Polresta Palangka Raya Tetap Gencar Sosialisasikan Asta Cita

PALANGKA RAYA - Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polresta Palangka Raya tetap aktif menjalankan tugasnya dengan terus menggelar sosialisasi program Asta Cita meskipun di hari libur, Sabtu (1/3/2025).  

Kasatresnarkoba Polresta Palangka Raya, Kompol Aji Suseno, menjelaskan bahwa sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan bahaya narkoba serta mengajak semua pihak berperan aktif dalam upaya pencegahan.  

“Kami tidak mengenal hari libur dalam menjalankan sosialisasi Asta Cita, karena pencegahan penyalahgunaan narkoba harus dilakukan secara berkelanjutan dan menyentuh semua lapisan masyarakat,” ujarnya mewakili Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol. Dedy Supriadi, S.I.K., M.H.  

Dalam kegiatan ini, petugas memberikan edukasi mengenai bahaya narkoba, dampak hukumnya, serta mengajak masyarakat untuk segera melaporkan jika mengetahui adanya peredaran narkotika di lingkungan sekitar.  

Melalui program Asta Cita, Polresta Palangka Raya berharap dapat membangun kesadaran kolektif dalam memerangi penyalahgunaan narkoba demi mewujudkan lingkungan yang sehat dan bebas dari narkotika.

(Era Suhertini)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments