P. Raya

Norhaini Minta Peran Orang Tua Cegah Anak Terjerumus Narkoba

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi C DPRD Palangka Raya Norhaini mengatakan, peran aktif orang tua sangat penting untuk mencegah anak terjerumus dalam penyalahgunaan narkotika. 

“Orang tua harus lebih peduli dan perhatian terhadap perkembangan anak, terutama di masa remaja. Jangan sampai anak merasa kesepian, kurang kasih sayang, atau terpengaruh lingkungan yang salah. Orang tua harus memberikan bimbingan, pengawasan, dan edukasi tentang bahaya narkoba sejak dini,” ujarnya.

Menurutnya, penyalahgunaan narkoba merupakan masalah serius yang harus diatasi bersama-sama oleh semua pihak, termasuk pemerintah, masyarakat, dan keluarga.

Ia mengapresiasi kegiatan sosialisasi yang dilakukan oleh Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Palangka Raya bersama sekolah-sekolah sebagai upaya pencegahan dan penanggulangan narkoba di kalangan pelajar.

Legislator asal Partai Golkar ini mendukung penuh program-program yang dilakukan oleh BNNK Palangka Raya, khususnya dalam memberantas peredaran dan penyalahgunaan narkoba di kota ini. 

(Deddi)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments