Kotim

Pembelajaran Tatap Muka Disesuaikan Dengan  Zona Covid-19 

Kotawaringin Timur - Kebijakan pembelajaran tatap muka tidak berlaku untuk semua SMP di Kotawaringin Timur. Hal itu disesuaikan dengan zona kasus covid-19. Sekolah yang boleh melaksanakan hanya untuk kawasan zona hijau alias nihil kasus covid-19."Yang menentukan nanti Satgas Penanganan Covid-19 Kotim. Kalau desa atau kelurahan di sekolah tersebut ada kasus Covid-19 baru, maka sekolah akan ditutup hingga 14 hari ke depan," kata Bupati Kotim Supian Hadi, Sabtu, 24 Oktober 2020. Pemkab tidak ingin mengambil resiko di tengah pandemi covid-19. Saat ini, pihaknya masih melakukan persiapan protokol kesehatan. Bahkan berencana menyiapkan rapid test untuk siswa sebelum pembelajaran dimulai.  "Rapid test tidak untuk semua siswa karena dana daerah terbatas. Hanya bagi yang sakit atau kurang sehat akan di-rapid test," ungkap Supian.

 

(HB)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments