P. Raya

Pembukaan Kalteng Expo Tahun 2024

PALANGKA RAYA - Pembukaan Kalteng Expo Tahun 2024, Kegiatan dilaksanakan di Area Pameran  Temanggung Tilung, Palangka Raya, Provinsi Kalteng, Sabtu Malam (11/5/2024).

Sambutan Gubernur Provinsi Kalteng H. Sugianto Sabran yang disampaikan oleh Wakil Gubernur Provinsi Kalteng H. Edy Pratowo mengatakan, Kalteng Expo adalah agenda rutin pemerintah Provinsi Kalteng, dalam rangka memeriahkan hari jadi Provinsi Kalteng. Pada tahun ini. Menginjak usia ke 67,dan sekaligus salah satu upaya mendukung program Nasional Bangga Buatan Indonesia(BBI) dan Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI).

Kalteng Expo ini diselenggarakan sebagai ajang promosi dan informasi peluang investasi bagi komoditas unggulan daerah Provinsi Kalteng, dengan tujuan antara lain : menciptakan wahana interaksi bisnis antara pelaku usaha, pembeli, dan investor, dalam rangka mendorong masuknya investasi ke provinsi Kalteng. Sehingga volume perdagangan produk unggulan daerah, industri , SDm, dan sektor sektor lainnya  di Kalteng dapat meningkat.

Meningkatkan kemampuan dan profesionalisme SDM di sektor jasa, khususnya bidang perdagangan dan investasi guna mempromosikan potensi daerah Kalteng.

Lebih lanjut Edy Pratowo mengatakan, selain pameran produk unggulan daerah, event Kalteng Expo kali ini juga melaksanakan pameran kesempatan kerja (Job Fair) dan Pelatihan Pra Kerja Tahun 2024 untuk 20.000 orang serta peluang bekerja di Jepang dengan kuota 500 orang.

Melalui job fair, masyarakat bisa memperoleh berbagai informasi lapangan pekerjaan yang tersedia, khususnya di Kalteng. Sesuai kualifikasi/persyaratan yang dimiliki. Sementara itu, adanya pelatihan prakerja untuk membantu meningkatkan ketrampilan calon tenaga kerja, sehingga nanti bisa lebih mudah mendapatkan pekerjaan atau memulihkan usaha.

Dengan demikian, diharapkan angka pengangguran dapat ditekan, yang pada akhirnya dapat menjadi langkah efektif untuk mengentaskan kemiskinan dan menaikkan tingkat kesejahteraan masyarakat Kalteng.

Dengan partisipasi aktif seluruh peserta Kalteng expo, wagub yakin langkah upaya kita bersama akan memberikan hasil nyata dan berkontribusi terhadap peningkatan perekonomian daerah Kalteng dan nasional, terutama dalam menumbuhkan ekonomi kerakyatan dan  UMKM local.

Selanjutnya menyampaikan apresiasi kepada seluruh panitia penyelenggara, peserta, dan semua pihak yang mendukung penyelenggaraan Kalteng Expo tahun 2024 ini. Termasuk juga Event Organizer CV sola Gracia, EO lokal yang terdiri dari kawula muda Kalteng. Menjadi harapan kita bersama  rangkaian kegiatan Kalteng Expo 2024 ini dapat berlangsung lancar dan sukses, serta berjalan lebih baik dibandingkan tahun tahun sebelumnya khususnya dari nilai transaksi produk produk yang dipamerkan, dan manfaat terhadap kemajuan para pelaku UMKM dan IKM Kalteng di tengah persaingan pasar global.

Kegiatan dihadiri Wagub Provinsi Kalteng H. Edy Praowo, Ketua DPRD Provinsi Kalteng, Unsur FORKOPIMDA Provinsi Kalteng,Danrem 102/Pjg,Bupati, Pj Bupati dan Pj. Walikota se -Kalteng, Para Staf Ahli Gubernur dan Asisten Sekretaris Daerah serta Kepala Perangkat Daerah dan Pimpinan instansi Vertikal Provinsi  Kalteng, Kepala Perangkat Daerah/Instansi terkait Kabupaten/Kota, Para Pimpinan Perguruan Tinggi, Perbankan, BUMN, BUMD.

(Era Suhertini)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments