P. Raya

Pembukaan Sekolah Kader Pengawas Partisipatif 2021

PALANGKA RAYA - Badan Pengawas Pemilu Kota Palangka Raya laksanakan kegiatan pembukaan Sekolah Kader Pengawas Partisipatif yang dihadiri oleh Walikota Palangka Raya dan Anggota Bawaslu RI di Aula Kahayan Room Swissbell Hotel Danum, Senin 28 Juni 2021.

Walikota Palangka Raya dalam sambutannya menyampaikan peran pengawas pemilu ini cukup sentral dan penting agar bisa terselenggaranya Pemilihan Umum secara aman, lancar, bersih dan transparan. Maka dari itu, adanya SKPP yang diadakan Bawaslu merupakan langkah tepat untuk menjaga pelaksanaan atau penyelenggaraan pemilu bisa lebih baik lagi. Terlebih para kader SKPP berasal dari golongan masyarakat.

Menurut Fairid, SKPP merupakan upaya Bawaslu memberdayakan masyarakat dalam upaya pengawasan partisipatif terhadap penyelenggaraan pemilu di Provinsi Kalimantan Tengah khususnya di Kota Palangka Raya. Selain itu besar harapnya, dengan adanya anggota Kader SKPP ini bawaslu bisa bekerja lebih baik lagi dan lebih optimal dalam mencegah dan menindaklanjuti apabila terjadi kecurangan selama proses pemilu.

Dalam kesempatan yang sama , Anggota Bawaslu RI Rahmat Bagja mengatakan, antusias dari para peserta perlu mendapat apresiasi sebab melebihi dari kapasitas, sehingga seleksi menjadi cara untuk menyaring para peserta yang mendaftar.

Dirinya berharap dengan adanya SKPP ini masyarakat secara tidak langsung belajar ilmu politik. Para SKPP ini nantinya akan terlibat langsung dengan dinamika politik, karena keterlibatan mereka dalam melakukan pengawasan pemilu dan pilkada.

 

 

(Hary Reymondo)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments