Kotim

Penjabat Sekda Pengganti Halikinnor Sudah Siap

SAMPIT - Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Supian Hadi mengaku sudah menyiapkan nama penjabat (Pj) yang dinilai layak menggantikan posisi Sekretaris Daerah (Sekda) Halikinnor. Nama penjabat itu diseleksi dari tiga nama. Nantinya Kemudian akan diajukan kepada pemerintah provinsi. Supian menyebut, Halikinnor memutuskan maju sebagai calon Bupati Kotawaringin Timur dalam pemilu kepala daerah 9 Desember nanti dan dipasangkan dengan Irawati sebagai calon wakil bupati. “Jika nantinya Halikinnor ditetapkan sebagai calon bupati oleh Komisi Pemilihan Umum, otomatis posisi Sekretaris Daerah atau Sekda akan kosong karena Pak Halikinnor akan mengajukan pengunduran diri darinya jabatannya,” jelas Supian, Kamis (13/8). Supian memastikan tidak mungkin jabatan Sekda dibiarkan kosong karena bupati tidak mungkin bekerja sendiri menjalankan roda pemerintahan tanpa dibantu seorang Sekda.  Menurut Supian, jabatan Sekda merupakan separuh dari jabatan politik. Arti Sekda tidak hanya mengurusi anggaran, tetapi juga merangkul semua orang karena dia harus memperhatikan secara keseluruhan Kabupaten Kotawaringin Timur. Seorang Sekda juga harus menjembatani komunikasi dengan lembaga legislatif dan lainnya. Untuk itulah pejabat yang diusulkan menjadi Penjabat Sekda adalah orang yang dinilai mampu menjalankan amanah berat jabatan tersebut.

 

 

(Humbet/JJ)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments