Kalteng

Perawatan Fasilitas Umum di Kota Puruk Cahu di prioritaskan

Puruk Cahu – Pembangunan beberapa fasilitas umum untuk masyarakat. Diantaranya adalah Alun-alun Kota Jorih Jerah, Kota Puruk Cahu dan beberapa tempat lain yang menjadi sumber bagi masyarakat untuk melakukan berbagai aktivitas.

Oleh karena itu,Johansyah selaku  anggota DPRD Mura berharap pemerintah Kabupaten Mura melalui dinas terkait harus memprioritaskan agar keberadaan fasilitas umum tidak muncul dengan sia-sia. Fasilitas umum yang ditawarkan oleh Pemkab Mura juga harus dibarengi dengan pengawasan dan pemeliharaan.

“Pemeliharaan rutin fasilitas umum yang ada, serta fasilitas pendidikan dan olahraga yang ada, dapat memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk melakukan berbagai aktivitas setiap hari,” ujarnya, Selasa (11/10/2022).

Namun yang lebih penting adalah peran masyarakat untuk ikut aktif menjaga seluruh ruang publik, baik kebersihan maupun ketertiban. Jadi bukan hanya pekerjaan pemerintah. Mulai dari pemeliharaan, kebersihan, ketertiban ruang publik semua mendukung yang ada. Jangan sampai fasilitas taman dirusak atau dibiarkan dengan sengaja terbengkalai," tutupnya.

(Ady Natha)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments