P. Raya

Percepatan Implementasi SPBE Badan Pusat Statistik Dan Persandian  Diskom-infosantik

PALANGKA RAYA - Dalam rangka Percepatan Implementasi SPBE Badan Pusat Statistik Dan Persandian Diskominfosantik selenggarakan Fasilitasi Monitoring Bidang Informatika Persandian statistik dan Perhubungan (Diskomifosantik), pada pemerintah Daerah se-provinsi Kalteng. Kegiatan dilaksanakan pada Hari Rabu (10/5/2023).

Biro Kesra Katma F. Dirun Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, mewakili Setda Provinsi Kalteng, mengatakan di tengah pesatnya perkembangan teknologi informasi atau digitalisasi Bidang Komunikasi, Informatika, statistik, Persandian dan Perhubungan memegang peran besar dan sudah menjadi suatu keharusan, dalam setiap sendi kehidupann, baik dalam lingkungan masyarakat, swasta, maupun pemerintahan,.sebagaimana telah diamanatkan dalam peraturan Presiden (Perpres) Nomor 95 Tahun 2018 tentang Sistem Pemerintahan Bernasis Elektronik (SPBE).

"Sesuai arahan Bapak Gubernur, Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah berupaya untuk melakukan percepatan penerapan SPBE tersebut, sebagai bentuk Komitmen untuk terus meningkatkan kwalitas pelayanan publik dan mendorong keterbukaan informasi publik dalam Pemerintahan yang baik , tranparan dan akuntabel,” ucapnya.

Forum strategis ini mampu menjadi sarana untuk menyamakan persepsi mengkoordina-sikan menyelaraskan kebijakan di bidang Komunikasi. Sementara itu Plt, Kepala Biro (Karo) Kesra Ahmad Pahruka dalam.laporannya meng-ungkapkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mendukung tercapainya Kalteng Berkah, dengan meningkatkan kwalitas khususnya Bidang Komunikasi, Informatika statistik Persandian dan Perhubungan.

Kegiatan ini dihadirkan 3 Narasumber Dishub Provinsi Kalteng Iksanu Sidik, BPS Provinsi Kalteng Ambar Dwi Santoso, Diakominfo Provinsi Kalteng Ari Gunadi Palilu.
 
(Era Suherti)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments