P. Raya

Peresmikan Masjid Baitul Izzah Oleh Pangdam XII/TanjungPura.

PALANGKA RAYA - Pangdam XII/Tanjungpura Mayjen TNI Iwan Setiawan, S.E., M.M., resmikan Masjid Baitul Izzah, bertempat Mayonif 631 Atg jalan Cilik Riwut Km. 6,5 Palangka raya, Kalimantan Tengah. Kamis (08/08/2024).

Kedatangan Pangdam XII/ Tpr ke Mayonif 631/ Atg disambut langsung oleh Danyonif 631/ Atg, Letkol Inf Dwi Harry Wibowo, S.E., M.M. Si., laporan Pos I, serta  Hormat jajar Jaga Kesatrian dilanjutkan dengan menyaksikan demontrasi Bela diri taktis oleh prajurit Yonif 631/ Atg dengan menampilkan antisipasi terhadap gangguan dan juga peragaan penggunaan  alat tradisional berupa menyumpit senjata khas Dayak.

Dalam sambutannya Pangdam XII/ Tpr mengatakan bahwa dengan berdiri dan diresmikannya Masjid di lingkungan Mayonif 631/ Atg, diharapkan dapat meningkatkan ibadah untuk lebih mendekatkan diri kepada sang pencipta dan bersyukur atas segala karunia yang telah diberikan.

“Dengan direnovasi dan diresmikannya masjid ini, saya harap prajurit dapat meningkatkan nilai ibadah dan juga memakmurkan masjid,"jelas Pangdam

Lebih lanjut Pangdam juga menyampaikan bahwa masjid ini juga dibuka untuk masyarakat umum, siapa saja dapat menggunakan masjid untuk beribadah dan saya ucapkan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah yang telah membantu memberikan dukungan untuk merenovasi masjid.

“Saya titip kepada Danyon agar masjid ini diisi juga dengan kegiatan lainnya seperti mengaji dan juga jangan dibiarkan sepi dan prajurit juga dapat melakukan shalat malam serta aktifitas lainnya agar masjid terlihat ramai”, pinta Pangdam XII/ Tpr.

Sementara itu Danyonif 631/ Atg mengatakan masjid ini telah mengalami beberapa perubahan dan yang ini adalah renovasi dari masjid sebelumnya dengan tidak merubah bentuk tetapi tetap seperti bentuk semula hanya ada beberapa tambahan di dalamnya.

Peresmian Masjid Baitul Izzah ditandai dengan penandatangan batu prestasi dan juga dilanjutkan dengan pemotongan pita. Selain peresmian Masjid Pangdam XII/ Tpr juga memberikan tali asih kepada anak panti asuhan.

Hadir pada kegiatan tersebut  Pa Sahli Tingkat III Kasad Bidang Ekkudag Mayjen TNI Amrin Ibrahim, Irdam XII/Tpr Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang, S.H.,M.M., Kapoksahli Pangdam XII/Tpr Brigjen TNI Wahyu Marhaendro, S.Sos., M.Hum.,  Danrem102/Pjg Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto S.I.P., M.Han., Asops Kasdam XII/Tpr, Kasipers Kasrem 102/Pjg,  Kasiter Kasrem 102/Pjg, Dandeninteldam XII/Tpr, Para Dandim Jajaran Korem 102/Pjg, Perwakilan MUI Prov. Kalteng,  Perwakilan Biro Kesra Setda Prov. Kalteng,  Perwakilan Kontraktor, Para Perwira, Bintara dan Tamtama Anggota Yonif 631/Atg serta Perwakilan anak-anak Panti Asuhan.

 

(Era Suhertini)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments