P. Pisau

Peringatan Hari Kesatuan Gerakan PKK dihadiri Bupati Pulang Pisau

Pulang Pisau – Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke-50 Tahun 2022, digelar oleh Kabupaten Pulang Pisau (TP - PKK Pulpis). Dilaksanakan di Gedung Pertemuan Umum Handep Hapakat Pulpis itu dihadiri langsung Bupati Pulpis Pudjirustaty Narang, Senin (13/06/2022).

Bupati  Pulang Pisau itu menyebutkan Peringatan Hari  Kesatuan Gerak PKK Ke - 50 itu menjadi sangat istimewa, karena merupakan Peringatan Tahun Emas Gerakan PKK di Indonesia.

"Saya menginginkan agar Gerakan PKK kembali pada ruh-nya, yaitu sebagai gerakan masyarakat untuk pemberdayaan keluarga.  Keluargalah yang harus menjadi fokus perhatian utama kita, keluargalah yang juga harus kita berdayakan terlebih dahulu ," ujarnya. 

Bupati Pulang Pisau mengatakan  keluarga merupakan unit terkecil dalam masyarakat. Apabila keluarga - keluarga yang ada di Indonesia ini dapat diberdayakan sesuai dengan potensi dan kebutuhannya, berarti Gerakan PKK juga berpotensi memberdayakan hal yang lebih luas didalam masyarakat secara keseluruhan.

Lanjutnya, menjadi sangat beralasan bilamana Tema Peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK Ke -50 Tahun 2022 ini, adalah Lima puluh Tahun Gerakan PKK: Berbakti untuk Bangsa, Berbagi untuk Sesama.

"Oleh karena itu, Gerakan PKK pada hakekatnya dilakukan dengan pendekatan partisipatif dan kerjasama," tambahnya lagi. 

Bupati Pulang Pisau,"Sesuai dengan kesepakatan Hasil Rakernas IX, maka saya berharap agar langkah penyesuaian manajemen kelembagaan Tim Penggerak PKK dapat dilakukan di semua jenjang," tutupnya.

(Era Suherti)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments