P. Raya

Perlu Dibangun Jembatan Timbang dan Jalur Khusus PBS

Palangka Raya - Ketua Komisi IV DPRD Kalteng, Sriosako mengatakan guna meminimalisir kerusakan jalan umum jempatan timbang dan jalur khusus untuk kendaraan PBS perlu dibangun. Pemerintah diharapkan dapat membangunnya disejumlah wilayah di provinsi ini terutama pada jalan yang rawan atau kerap kali dilalui kendaraan milik PBS, sehingga diketahui kapasitas yang diangkut PBS tidak melewati batas ketentuan 8 ton.

"Upaya untuk meminimalisasi kerusakan jalan umum maupun jembatan harus dilakukan, karena banyak sekali jalan yang mengalami kerusakan di beberapa wilayah di Kalteng yang diakibatkan oleh kendaraan PBS dengn over kapasitas," katanya, Kamis, 23 Juni 2022.

Selain itu mengenai pembangunan jalur khusus untuk dilewati kendaraan milik PBS, dia menyarankan pemerintah tidak menggunakan anggaran daerah maupun pusat. Membangunan jalur khusus ini harus menggunakan anggaran milik PBS itu sendiri.

Di sisi lain membangun jalur khusus juga telah diatur dalam perda Kalteng Nomor 7 Tahun 2012. PBS yang beroperasi di wilayah Kalteng wajib membuat jalur khusus dan hal itu harus dapat dipikirkan PBS yang ada di Kalteng ini mulai dari sekarang agar kedepan tidak lagi menggunakan jalan umum.

"Karena kerusakan jalan di Kalteng ini terutama yang kerap dilalui angkutan milik PBS sangat merugikan daerah, sedangkan kontribusi perusahaan sangat kecil. Kita sangat berharap masalah seperti ini dapat diselesaikan dan PBS juga mentaati aturan yang ada," jelasnya.

(Deddi)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments