P. Pisau

Pj Bupati Pulang Pisau: Maskot dan Jingle Pilkada 2024 sebagai Simbol Kerukunan

PULANG PISAU - Peluncuran maskot dan jingle Pilkada Pulang Pisau 2024 oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebagai simbol kerukunan. Hal tersebut disampaikan oleh Penjabat Bupati Pulang Pisau Nunu Andriani. Nunu menjelaskan bahwa peluncuran ini tidak hanya menandai awal kontestasi, tetapi juga bertujuan menjaga persatuan dan keharmonisan di masyarakat yang ada.

Dia mengingatkan bahwa meskipun ada perbedaan pilihan calon pemimpin, hal ini tidak boleh memicu perpecahan. Untuk Pilkada yang akan dilaksanakan pada 27 November mendatang, Nunu berharap prosesnya berlangsung sukses dan aman, seperti halnya Pemilu Presiden dan Pileg 2024 yang berjalan kondusif.

Nunu mengajak masyarakat untuk aktif menggunakan hak pilih dan bijak dalam menerima informasi, menghindari provokasi dan isu hoax. Dia juga meminta partai politik untuk menenangkan suasana dan mempresentasikan visi misi calon secara jujur, agar masyarakat dapat menjadi pemilih yang cerdas.

(Marselinus)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments