PURUK CAHU - Setelah upacara serah terima jabatan PJU Polres dan Kapolsek jajaran, kegiatan dilanjutkan dengan pelaksanaan acara pisah sambut di aula Mapolres Mura, Senin 05/06/2023pukul 12.00 Wib.
Kegiatan pisah sambut dihadiri oleh Kapolres Mura AKBP Irwansah, S.I.K., M.M. dan Ketua Bhayangkari Cabang Mura Ny. Dewi Ayu Irwansah, para Kabag, Kasat, Kasi, para Kapolsek dan Bintara Polres Mura. Kegiatan diawali dengan penyampaian pesan dan kesan pejabat lama dan perkenalan pejabat baru.
Sekedar informasi, pejabat yang serah terima jabatan yaitu AKP Widada menjabat sebagai Kabaglog, Iptu Heri Purwanto, S.H. sebagai Kasubbagbinops Bag Ops yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Resnarkoba digantikan oleh Iptu Arif Dany Susanto, S.H. sebagai Kasat Narkoba yang baru dan Iptu Widodo, S.E. menjabat sebagai Kasubbag Faskon Bag Log Polres Mura.
Sedangkan Ipda Catur Iga Akbar Imanudin yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Permata Intan kini menggantikan Iptu Widodo menjadi Kapolsek Murung dan Polsek Permata Intan dijabat oleh Ipda Rio D. Makota, S.Th., M.Pd.
Setelah penyampaian pesan dan kesan pejabat lama dan perkenalan pejabat baru, dilanjutkan sambutan Kapolres Mura AKBP Irwansah.
"Saya selaku pimpinan dan mewakili seluruh personel Polres Mura mengucapkan banyak terima kasih atas kinerjanya selama ini dan mudah-mudahan dapat selalu berkoordinasi dan selain itu harapan saya pejabat yang bertugas di tempat baru dapat segera menyesuaikan dengan situasi yang ada," tuturnya.
Lanjutnya, "Untuk pejabat lama terima kasih banyak atas pengabdiannya selama mrnjabat di Polres Mura. Untuk pejabat baru segera menyesuaikan apa yang menjadi kebijakan pimpinan segera dilakukan dan apa pekerjaan/tugas pejabat lama segera dituntaskan," kata Kapolres.
Selanjutnya kegiatan diakhiri dengan pemberian cinderamata dari Kapolres Mura, Ketua Bhayangkari Cabang Mura dan PJU Polres kepada pejabat lama.
(Ady Natha)
0 Comments