PALANGKA RAYA - Pj. Sekretaris Daerah Prov. Kalteng H. Nuryakin membuka secara resmi kegiatan Fun Bike dan Soft Launching Tour de hart of Borneo, bertempat di Istana Isen Mulang, Minggu 23 Januari 2022..
Rute hari ini dimulai dari depan Rujab Bundaran Besar dan finish di Stadion Tuah Pahoe di Jl. Cilik Riwut KM. 5 Kota Palangka Raya. Puncak acara kegiatan ini dimeriahkan dengan pembagian 5 unit sepeda di Stadion Tuah Pahoe.
H. Nuryakin mengharapkan melalui kegiatan ini bisa menjadi momentum untuk menjalin silahturahmi, kita bisa berkumpul di sini walaupun masih tetap menjaga prokes. Kita masih berharap bahwa kegiatan seperti ini akan lebih dikembangkan lagi, dimantapkan lagi, lebih disemarakan lagi oleh kegiatankegiatan yang kita agendakan pada kesempatan yang akan datang.
Lebih lanjut disampaikan, bahwa event tersebut akan dimulai dari Taman Sebangau menuju Tanjung Puting. Nuryakin berharap kegiatan ini akan menumbuhkan semangat, cinta olahraga, menumbuhkan ekonomi, menumbuhkan rasa kecintaan akan budaya dan pariwisata Kalteng, karena di setiap Kabupaten yang akan dilewati akan ada pertunjukan kesenian budaya dan lainnya yang akan dikemas oleh Pemerintah Kabupaten/Kota yang akan dilewati.
Ketua Harian ISSI Kalteng H. Rahmat Nasution Hamka dalam laporannya menyampaikan bahwa sesuai dengan pesan Ketua Umum Pengurus Besar ISSI Jenderal Listyo Sigit bahwa kegiatan olahraga harus membawa Multiplier effect bagi UMKM dan ekonomi kreatif dan destinasi pariwisata.
Turut hadir Wakil Gubernur Kalteng Periode 2016-2021 Habib Ismail Bin Yahya, Ketua Panitia Rakerprov ISSI Kalteng Hamka, Kepala OJK Kalteng Otto Fitriandy, Kepala Perangkat Daerah Prov. Kalteng, Direksi PT. Jamkrida Kalteng, Ketua ISSI Kabupaten/Kota se-Kalteng serta komunitas sepeda se-Kalteng.
(Deddi)
0 Comments