P. Raya

Rakornis TMMD Ke 116 Tahun 2023," Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat Aspek Ketahanan Pangan"

PALANGKA RAYA - Kegiatan Rakornis TMMD Ke 116  Tahun 2023, bertempat di ruang Command Center Komandan Korem 102/Pjg Brigjen TNI Bayu Permana yang diwakili oleh Kasi Intel Kasrem 102/Pjg Letnan Kolonel  Arm Heri Pujiyanto, S.sos. mengikuti Virtual Rakornis TMMD ke 116 TA 2023 dengan tema  "Sinergi lintas sektoral mewujudkan kemanungga-lan TNI-Rakyat semakin kuat" Rabu(3/5/2023).

Adapun sambutan Asisten teritorial (Aster) Kasad Mayjen TNI Muhamad Hasan, menyampaikan terimakasih kepada tamu undangan yang hadir pada kegiatan rakornis TMMD ke 116 TA 2023 yang dilaksanakan secara virtual di masing masing masing wilayah.

Dalam sambutannya Kasad Mayjen TNI Muhamad Hasan menyampaikan rasa bangga kepada pemerintah daerah kabupaten kota beserta jajaran yang telah mengalokasikan APBD guna mendukung program TMMD 116 TA 2023. Diharapkan hasil TMMD nanti-nya dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mendukung aspek ketahanan wilayah.

Rapat Rakornis ini merupakan rangkaian kegiatan yang mengawali pelaksanaan program TMMD ke 116 TA 2023 yang akan dilaksanakan mulai tanggal 10 Mei sampai dengan 8 Juni 2023.

Rakornis dapat di jadikan wahana yang dapat untuk melaksanakan koordinasi dan berkomunikasi langsung baik dengan staf kementerian, lembaga pemerintah non kementerian dan pejabat daerah yang nanti akan melaksanakan program TMMD.

Program TMMD ini sudah dilaksanakan selama 43 tahun yang dulunya di kenal dengan Abri Masuk Desa (AMD) dan mulai era reformasi berganti nama dengan Tentara Manunggal Masuk Desa.

Progam TMMD merupakan progam bersama bukan TNI semata, melainkan bersatu padunya semua komponen bangsa yang terkoordinasi dan terkoordinir bergotong royong antara TNI Polri kementrian lembaga, non kementrian dan pemerintah di daerah.

TMMD dilaksanakan 3 kali dalam setahun. kegiatan ini memiliki nilai persatuan dan kesatuan, “Kita optimis kegiatan TMMD bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat oleh karena itu kerja sama sinergitas koordinasi di perlukan dengan baik,”ujar Kasad.

Diharapkan pada pelaksanaan Rakornis ini ada saran dan masukan maupun ide ide kreatif dan inovatif guna mendorong upaya upaya meningkatkan  pembangunan TMMD kedepan guna tercapai keberhasilan TMMD ke 116 TA 2023. Dalam kesempatan yang sama Aster Kasad membuka Rakosnis dan lomba  Karya Jurnalistik TMMD tahap pertama TA 2023.

(Era Suherti)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments