Kotim

Resmi !! Bupati Kotim Resmikan Fresh Mentaya Supermarket dan Dorong Produk Lokal

SAMPIT - Berlokasi di Jalan DI Panjaitan Sampit, Bupati Kotawaringin Timur (Kotim), Halikinnor, telah meresmikan Fresh Mentaya Supermarket.  Dalam sambutannya, Bupati Halikinnor menyampaikan selamat kepada pemilik yang telah berinvestasi, dan ia menganggap acara peresmian ini sebagai tonggak penting.

Kehadiran investor di sektor ritel ini menjadi indikator positif bahwa ekonomi daerah kembali pulih setelah masa pandemi COVID-19, dan dengan semangat baru, akan terus berkembang. Bupati Halikinnor juga memberikan arahan kepada Fresh Mentaya Supermarket untuk aktif mendukung produk-produk lokal. Hal ini diharapkan dapat membantu pertumbuhan ekonomi daerah dengan memberikan peluang lebih besar kepada petani, produsen lokal, serta pelaku usaha kecil dan menengah untuk memasarkan produk-produk mereka secara lebih luas.

Lebih lanjut, Bupati mengajak supermarket ini untuk menjalin kolaborasi dengan pelaku usaha lokal dengan menawarkan produk-produk dari daerah tersebut. Banyak produk UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah) di daerah Kotim yang memiliki nilai jual tinggi dengan kemasan yang baik dan perijinan yang lengkap tentunya.

Dari pihak Fresh Mentaya Supermarket, Direktur Dicky Wiyono menyatakan bahwa supermarket ini menyediakan berbagai kebutuhan pokok seperti sayuran, buah, daging, ikan, serta produk-produk lainnya, termasuk kosmetik, perlengkapan bayi, dan berbagai barang kebutuhan sehari-hari dengan harga yang bersaing  dengan produk yang telah ada selama ini.

Wiyono juga menyoroti potensi besar bagi usaha ritel di Kotim, terutama karena masyarakat dari daerah perkebunan sering turun untuk berbelanja setiap kali gajian tiba. Namun, seringkali supermarket-supermarket yang ada di daerah tersebut menjadi sangat ramai.

Di masa mendatang, Fresh Mentaya Supermarket berencana untuk terus berkembang dan berinovasi. Mereka berencana memperkenalkan konsep hiburan one-stop yang akan mencakup fasilitas karaoke di lantai dua, yang diharapkan dapat menjadi daya tarik tambahan bagi pelanggan yang datang.

(Marselinus)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments