Nasional

Rizal Bawazier Berkunjung Ke Dapil 10 Jateng Pasca Pemilu 2024

JAWA TENGAH - Anggota Dewan Pakar DPP PKS, Rizal Bawazier yang juga sebagai calon anggota DPR-RI terpilih dari PKS  di dapil 10 Jawa Tengah yang meliputi Kota Pekalongan, Kabupaten Batang, Kabupaten Pemalang dan Kabupaten Pekalongan  melakukan kunjungan ke dapil 10 Jawa Tengah pada 19 sampai dengan 21 April 2024.

Kunjungannya di dapil 10 Jawa Tengah ini merupakan yang pertama bagi Rizal Bawazier setelah terpilih menjadi anggota DPR-RI di dapil 10 Jateng pada pemilu 14 Februari 2024 lalu. Pada kunjungannya kali ini Rizal Bawazier menjadi khotib dan imam sholat jum’at di Masjid An-Nur, Balutan, Purwoharjo, Comal, Pemalang serta menghadiri dan menyampaikan sambutan di acara halal bihalal yang di gelar DPD PKS Kabupaten Pemalang dan DPD PKS Kabupaten Pekalongan.

Usai menjadi khotib dan imam sholat jum’at di Masjid An-Nur, Balutan, Purwoharjo, Comal, Pemalang, pada 19 April 2024, kepada awak media, Rizal Bawazier menyampaikan poin-penting dari khotbahnya yaitu semua waktu baik untuk melantunkan do’a untuk mendapatkan keberkahan hidup, ujar RB sapaan akrabnya dikalangan awak media.

Saat menyampaikan sambutan di acara halal bihalal yang digelar oleh DPD PKS Kabupaten Pemalang pada Minggu 21 April 2024, Rizal Bawazier meminta kepada para kader PKS untuk merangkul semua golongan dan dengan segala aliran dengan tujuan untuk melakukan ibadah.

Saat menyampaikan sambutan diacara halal bihalal yang di gelar oleh DPD PKS Kabupaten Pekalongan pada Minggu 21 April 2024, Rizal Bawazier, mengatakan bahwa PKS itu bukan partai eklusif dan bukan partainya orang-orang pinter dan orang-orang sombong.

(Noris)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments