P. Raya

Rusdiansyah Dorong Pemkot Tingkatkan Inovasi Dalam Pelayanan Publik

PALANGKA RAYA - Rusdiansyah mendorong, Pemerintah Kota melalui perangkat daerah untuk terus berinovasi dan meningkatkan pelayanan publik kepada masyarakat. Hal itu diyakini dapat mendukung pembangunan berkelanjutan, terutama dalam hal kebijakan reformasi birokrasi. 

Reformasi birokrasi dilakukan secara menyeluruh dari hulu ke hilir dengan menjadikan peningkatan kualitas pelayanan publik sebagai tujuan akhir. Dimana pelayanan publlik yang sesuai dengan harapan masyarakat. Apalagi pelayanan publik menjadi salah satu keharusan sebagai pengabdi kepada masyarakat. 

“Agar pelayanan menjadi lebih efektif dan efisien. Dengan adanya inovasi, pelayanan publik dapat ditingkatkan dari segi kualitas maupun kecepatan,” katanya Kamis 11 Juli 2024.

Rusdiansyah juga menyampaikan pentingnya melibatkan masyarakat dalam proses pengembangan inovasi tersebut. Menurutnya, partisipasi masyarakat dalam merumuskan dan mengevaluasi kebijakan serta pelayanan publik dapat meningkatkan akuntabilitas dan transparansi pemerintah.

(Deddi)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments