PALANGKA RAYA - Rusdiansyah, meminta Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya untuk mengoptimalkan implementasi E-Kinerja dari Badan Kepegawaian Negara (BKN).
Rusdiansyah menekankan pentingnya E-Kinerja sebagai alat untuk meningkatkan produktivitas dan akuntabilitas ASN. ia menjelaskan bahwa sistem ini tidak hanya membantu monitoring kinerja, tetapi juga memberikan ruang bagi peningkatan kualitas pelayanan kepada masyarakat.
"Upaya ini sejalan dengan komitmen Pemko Palangka Raya untuk mewujudkan pemerintahan yang bersih, efektif, dan berbasis teknologi," katanya, Selasa 6 Februari 2024.
Dia berharap, ASN dapat mengambil manfaat penuh dari sistem tersebut dalam menjalankan tugas sehari-hari. Dalam menghadapi tuntutan zaman yang semakin digital, langkah adaptasi seperti ini dianggap sebagai strategi yang cerdas untuk meningkatkan daya saing dan kualitas layanan publik.
Menurutnya, beberapa ASN mungkin perlu mengikuti pelatihan atau workshop untuk memahami secara menyeluruh cara menggunakan E-Kinerja ini. Pemko Palangka Raya diharapkan dapat memberikan dukungan dan fasilitas yang diperlukan guna memastikan transisi menuju sistem ini berjalan lancar.
(Deddi)
0 Comments