P. Raya

Sharing Session MOT HMI Lintas Generasi

PALANGKA RAYA – Guna melanjutkan estafet kepengurusan, Badan Pengelola Latihan (BPL) HMI Cabang Palangka Raya menyelenggarakan Musyawarah Badan yang ke-II.

Pembukaan kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula HMI Cabang Palangka Raya, Jalan Menteng XXV, Sabtu 12 Februari 2022. Dengan diisi Sharing Session Master of Training (MOT) Lintas Generasi. Dimana yang menjadi pembicaranya adalah para senior HMI, antara lain Rano Rahman, Rahmad Handoko, Anang Juhaidi, dan Riko Rahman.

Rano Rahman menceritakan mengenai teknis perkaderan dan pelatihan yang dulu sempat ia jalankan. Ia meminta bahwa kader HMI terutama BPL untuk bisa mengelola pelatihan sesuai dengan kebutuhan sesuai zamannya.

“Dari cerita itu, lakukanlah perubahan, kira-kira peserta perlunya apa. Atau bisa dibuatkan materi dengan tema digital,” ujar Rano Rahman yang juga mantan ketua HMI Cabang Palangka Raya itu.

Setelah itu, Anang juhaidi yang juga mantan ketua HMI Cabang Palangka Raya juga menceritakan bagiamana pola pelatihan dan perkaderan yang dulu ia laksanakan. “Kunci dari perkaderan ada di kualitas pelatihan yang diberikan kepada kader HMI,” tuturnya.

Senada dengan Rano Rahman,  Rahmad Handoko juga menyampaikan kepada BPL dan Pengurus HMI Cabang Palangka Raya bahwa pelatihan yang baik adalah pelatihan yang memenuhi kebutuhan mahasiswa islam saat ini.

“Itu bisa dijadikan sebagai pola untuk perkaderan bagi HMI Cabang Palangka Raya. Serta kita juga harus perbanyak kader-kader yang mengikuti LK2,” ujar mantan Ketua HMI Cabang Palangka Raya itu.

Sementara itu, Riko Rahman juga menjelaskan mengenai perkaderan yang bisa optimal dilaksanakan oleh HMI Cabang Palangka Raya. “Sebenarnya kalau tuntas membaca pedoman perkaderan HMI, maka pelatihan yang semakin baik dapat dilaksanakan disini,” ungkapnya.

Ia yang juga mantan Ketua HMI Cabang Palangka Raya itu menyebut, perkaderan dapat menyesuaikan dengan perubahan-perubahan yang ada, sesuai dengan yang dibutuhkan oleh komisariat maupun kampus.

(Deddi)

 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments