P. Raya

Terus Bertambah lagi, 172 Orang Positif Covid-19

PALANGKA RAYA -  Kaltengtimes. Warga terpapar Covid-19 di wilayah Kalimantan Tengah terus bertambah. Pada hari Jum’at, 11 Februari 2022, pukul 15.00 Waktu Indonesia Barat, jumlah kasus konfirmasi positif di Kalimantan Tengah sebanyak 172 orang. 

Berdasarkan Press Release yang disampaikan Tim Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kalimantan Tengah, dari 172 orang positif Covid-19 tersebut tersebar di Palangka Raya sebanyak 95 orang, Kabupaten Katingan 11 orang, Kotawaringin Timur 15 orang, Kotawaringin Barat 2 orang, Lamandau 1 orang, Pulang Pisau 11 orang, Kapuas 25 orang, Gunung Mas 2 orang, Barito Selatan 3 orang, Barito Timur 2 orang, dan Kabupaten Barito Utara 5 orang, sehingga dari semula sebanyak 47.374 orang menjadi 47.546 orang.

Tim Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kalimantan Tengah mengharapkan kepada seluruh masyarakat Kalimantan Tengah melihat kenyataan penyebaran Covid-19 belakangan ini, tidak ada lagi yang berpikir bahwa ini merupakan sebuah konspirasi. Tim meminta dukungan seluruh elemen masyarakat untuk terus mensosialisasikan ancaman Covid-19 sehingga seluruh masyarakat dapat menyadari ancaman Covid-19 dan secara sadar disiplin menerapkan protokol kesehatan sebagai suatu bentuk adaptasi kebiasaan baru dalam aktivitas sehari-hari. 

(Deddi)

 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments