PALANGKA RAYA - Wakil Ketua Komisi III DPRD Kalteng, Siswandi mengajak masyarakat khususnya di Kalteng untuk senantiasa menerapkan pola hidup sehat di tengah kabut asap yang terjadi saat ini.
“Penerapkan pola hidup sehat sangat penting, sebab asap yang terjadi akibat maraknya kebakaran hutan dan lahan (karhutla) dapat mengakibatkan berbagai dampak negatif terutama gangguan kesehatan. Terlebih belum diketahui sampai kapan karhutla ini berakhir," ujarnya, Senin, 2 Oktiber 2023.
Dalam rangka menerapkan hidup sehat di tengah kabut asap saat ini ada banyak hal yang dapat dilakukan oleh masyarakat misalnya tetap tinggal dirumah dan tidak perlu bepergian jika tidak ada keperluan mendesak.
Selain itu, perbanyak minum air putih serta mengonsumsi makanan yang kaya akan antioksidan seperti buah-buahan dan sayuran untuk membantu tubuh melawan dampak negatif dari kabut asap.
(Deddi)
0 Comments