P. Raya

Siswandi Dukung Pemekaran DOB Barito Raya

PALANGKA RAYA - Wacana pemekaran wilayah atau pembentukan daerah otonomi baru (DOB) Kalteng kembali mencuat ke permukaan. Setidaknya, ada dua wilayah yang akan dimekarkan menjadi provinsi yakni Barito Raya dan Kotawaringin Raya.

"Saya selaku Anggota DPRD dari dapil IV yang meliputi Barito Utara, Barito Selatan, Barito Timur dan Murung Raya sangat mendukung wacana pembentukan DOB itu khususnya Provinsi Barito Raya. Bahkan, Gubernur Kalteng, Sugianto Sabran pun berupaya memperjuangkan hal itu.," ucapnya, Selasa, 17 Januari 2023.

Siswandi mengatakan, ada beberapa pertimbangan kenapa wilayah DAS Barito layak untuk dimekarkan menjadi sebuah provinsi baru. Di antaranya, wilayah DAS Barito memiliki letak strategis karena berbatasan langsung dengan Ibu Kota Negara (IKN) baru di wilayah Kalimantan Timur (Kaltim).

Selain itu, menurut Siswandi, empat kabupaten yang ada di wilayah DAS Barito sudah cukup memadai untuk menopang pembentukan provinsi baru tersebut. Baik dari luas wilayah yang sudah memenuhi standar dan syarat, maupun dari segi sumber daya alam (SDA) serta sumber daya manusia (SDM).

"Kalau perlu ada penambahan wilayah, tidak masalah kalau misalnya nanti Kabupaten Barito Kuala hendak ikut bergabung, atau dengan adanya pemekaran Kabupaten Kapuas Ngaju itu juga sudah cukup. Jadi saya rasa pemekaran Provinsi Barito Raya itu sangat memungkinkan," paparnya.

Siswandi mengungkapkan, terkait pemekaran Provinsi Barito Raya merupakan suara akar rumput yang sudah sewajarnya ditindaklajuti. Opini yang disampaikan masyarakat ketika pelaksanaan reses sebagian besar menginginkan adanya pembentukan DOB tersebut dipercepat.

(Deddi)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments