P. Raya

Siti Nafsiah Dorong Penempatan Bidan Disetiap PUSTU Di Wilayah Pedesaan

PALANGKA RAYA - Ketua Komisi III DPRD Kalteng, Siti Nafsiah mendorong pemda melalui instansi terkait agar dapat menempatkan bidan di setiap puskemas pembantu (pustu) di wilayah pedesaan, mengingat hingga saat ini, masih banyak pustu di wilayah pedesaan yang tidak memiliki bidan. Padahal, keberadaannya sangat penting untuk membantu masyarakat khususnya ibu-ibu ketika hendak melahirkan.

"Hal ini juga menjadi aspirasi masyarakat ketika kita melaksanakan reses di dalam daerah, karena memang keberadaan bidan ini sangat penting. Oleh karena itu, kami minta pemda supaya memperhatikan hal ini," ucapnya, Sabtu, 22 Oktober 2022.

Siti Nafsiah menambahkan, di wilayah Kalteng banyak desa yang jauh dari pusat fasilitas kesehatan, bahkan ada juga yang masih menggunakan kelotok untuk dapat keluar desa. Sehingga, keradaan pustu yang mrmiliki bidan sangat diperlukan untuk memenuhi kebutuhan pelayanan kesehatan masyarakat.

Ia berharap, keberadaan bidan hingga wilayah-wilayah pelosok dapat dipenuhi oleh pemda di provinsi ini secara merata agar pelayanan kesehatan kepada masyarakat dapat maksimal.

(Deddi)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments