P. Raya

Tekan Harga Cabai di Pasaran, Kadis Kerjasama dengan Petani Milenial Manfaatkan Lahan untuk pengembangan Komoditas Hortikultura 

Tamiang Layang – Bertempat di Dusun Hepung Wewai Desa Balawa, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Kalimantan Tengah, bersama Duta Petani Milenial Kabupaten Barito Timur, Koordinator BPP Paju Epat, Ketua KTNA Paju Epat serta Kelompok Tani Anugerah Alam Lagai melakukan penanaman cabai Sabtu, (17/12/2022).

Dengan dilakukan Penanaman cabai ini Kadis Ketahanan pangan mengajak masyarakat membantu menekan laju inflasi dengan cara memanfaatkan lahan untuk pengembangan komoditas hortikultura  cabai.Setidak bisa menekan tingginya harga cabai dipasaran.

Ia mengatakan, "Tanaman hortikultura yang dapat menekan inflasi selama ini justru sebenarnya dapat kita budidayakan sendiri di pekarangan sehingga tidak perlu membeli, termasuk juga jenis jenis sayuran seperti tomaty dan bawang yang menjadi kebutuhan masyarakat sehari hari.

Alangkah baiknya jika tanah dan lahan yang tidak terpakai selama ini bisa dimanfaatkan, apalagi seperti yang kita ketahui tanah yang ada diwilayah ini sangat subur dan cocok ditanami komoditas hortikultura, kalau setiap keluarga bisa memanfaatkan pekarangannya untuk menanam kebutuhan itu jadi bisa menghemat dan otomatis harga di pasaran juga bisa ikut tertekan, ujarnya.

Selanjutnya untuk kebutuhan daging dan telur dalam keluarga juga dapat dipenuhi jika masyarakat mau memanfaatkan lahan pekarangan dengan maksimal untuk bertani dan beternak sehingga dapat memenuhi kebutuhan konsumsi sehari-hari tanpa harus membeli lagi.

Ia mengatakan," Sudah saatnya kita sama sama  mewaspadai isu krisis pangan yang mungkin akan terjadi tahun 2023 dengan mempersiapkan ketahanan pangan dalam keluarga dan membantu pemerintah menekan lajunya inflasi," pesannya.

Koordinator BPP Paju Epat Lukmanul Chakim mengatakan pengembangan cabai pada Kelompok Tani Anugerah Alam Lagai dilakukan dengan pola tanam tumpangsari dengan jagung manis.Menurutnya, dengan pola tumpangsari pendapatan petani semakin meningkat.

(Deddi)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments