Barsel

Tim Enumerator Barito Selatan Gelar Survei Kesehatan Indonesia di 42 Kelurahan dan Desa

Buntok – Demi untuk mensukseskan kegiatan Survei Kesehatan Indonesia (SKI). Saat ini sebanyak 20 enumerator di Barito Selatan siap turun ke lapangan.

Rabu, 16/08/2023, "Kami pastikan awal pekerjaan dari tanggal 02/10/2023 , setelah para enumerator berhasil mengumpulkan data kesehatan,” ungkap Penjabat Bupati Barsel, Deddy Winarwan.

Deddy menjelaskan bahwa tim enumerator, terdiri dari perawat, bidan, dan ahli gizi, akan mengumpulkan data sub-sampel dari 620 rumah tangga di 42 kelurahan dan desa yang tersebar di enam kecamatan yang ada. Data ini akan dikompilasi di tingkat provinsi dan selanjutnya di tingkat pusat.

Selanjutnya Pemkab Barsel akan mengawal dan memfasilitasi tim enumerator dalam pengumpulan data kesehatan yang ada, agar bisa menilai status kesehatan masyarakat secara langsung, khususnya status gizi anak. Data tersebut akan menjadi dasar dalam perencanaan pembangunan kesehatan di tingkat pusat dan daerah kedepannya nanti

Ia mengatakan, “Dalam hal ini dukungan dari semua pihak sangat dibutuhkan, untuk kelancaran kegiatan survei ini dan mendapatkan data yang solid, agar bisa diambil solusi yang tepat dalam penangannya nanti," ucap Deddy.  Yang mana data tersebut yang menjadi dasar untuk penanganan stunting, peningkatan pelayanan kesehatan, dan perbaikan gizi anak-anak di daerah ini secara cepat dan akurat tentunya.

(Ary Mampas)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments