Kalteng

Tuti Marheni tegaskan Penyaluran Gas Subsidi harus sesuai tujuan ke masyarakat yang berhak

PURUK CAHU– Tuti Marheni, yang menjabat sebagai Ketua Komisi I DPRD Murung Raya, mengungkapkan harapannya terkait penyaluran gas elpiji agar tepat sasaran ke masyarakat yang berhak menerimanya.

Hal itu baru bisa terwujuddengan adanya pengawasan dalam penjualan gas elpiji berukuran 3 kilogram (kg), sehingga subsidi yang diberikan oleh pemerintah benar-benar bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkannya, bukan malah digunakan oleh masyarakat kelas menengah keatas.

Ia menegaskan pada Kamis 16/06/2023 yang lalu, "Diperlukan pengawasan yang ketat agar kelangkaan tidak terjadi. Keberadaan gas elpiji 3 kg yang disubsidi oleh pemerintah harus dapat diakses oleh masyarakat yang membutuhkannya," ujarnya.

Meskipun ia mengakui saat ini pemerintah sejauh ini belum sepenuhnya berhasil dalam menjalankan pengawasan dengan baik. Pengawasan yang efektif diperlukan untuk memastikan bahwa gas elpiji bersubsidi benar-benar diperuntukkan bagi mereka yang membutuhkannya dan dijual dengan harga sesuai dengan Harga Eceran Tertinggi.

Padahal menurutnya selama ini HET untuk elpiji tabung 3 kilogram telah ditetapkan oleh pemerintah daerah dengan harapan bahwa gas subsidi ini akan membantu meringankan beban masyarakat yang kurang mampu, bukannya malah menguntungkan pengecer dengan menikan harga sesukanya..

Ia mengatakan, Apalagi jika menjelang hari hari besar, bisa dipastikan akan terjadi klenaikan harga gas secara siknipikan sehingga itu sangat merugikan masyarakat golongan ekonomi lema tanpa bisa berbuat apa apa," tutupnya miris.

(Ady Natha)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments