P. Raya

Vaksinasi Anak, Wakapolda Kalteng Hadiri Launching Vaksinasi Merdeka Anak Usia 6-11 Tahun

PALANGKA RAYA - Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Tengah, Irjen Pol Drs. Nanang Avianto, M.Si., diwakili Wakapolda Brigjen Pol. Ida Oetari Poernamasasi, S.A.P., M.A., menghadiri launching vaksinasi merdeka untuk Anak usia 6-11 tahun serentak di 30 Polda se - Indonesia secara virtual, bertempat di SD 2 MIN Panarung, Jl. Jati, Kota Palangka Raya, Rabu (5/1/22) siang.

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. secara virtual tersebut, turut dihadiri juga Karo Ops Kombes Pol Andreas Wayan Wicaksana, S.IK., dan Kabiddokkes Polda Kalteng, Kasiren Korem 102 Panju Panjung, dan Kadis Pendidikan Kota Palangka Raya dan para Kapolres jajaran melalui zoom.

Dalam kesempatanya, Wakapolda menyampaikan sambutan dari Kapolri, bahwa kegiatan ini merupakan tindaklanjut dari instruksi Presiden Ir. H. Joko Widodo yang ingin memberikan perlindungan bagi anak-anak yang rentan tertular covid-19.

"Kegiatan ini merupakan wujud nyata akselerasi vaksinasi Covid-19, dalam rangka mempercepat terwujudnya herd immunity di lingkungan masyarakat," tutur Ida, saat dikonfirmasi disela-sela kegiatan tersebut.

Ida juga mengatakan, bahwa saat ini, pihaknya telah menyiapkan 500 dosis pada pelaksanaan vaksinasi serentak bagi anak usia 6-11 tahun yang digelar di SD 2 MIN Panarung, Kota Palangka Raya.

"Saya mengharapkan, kepada TNI/Polri dan Pemerintah Daerah di kewilayahan agar terus memberikan himbauan serta mengajak anak-anak untuk mengikuti vaksin," harapnya.

"Semoga melalui vaksinasi ini, dapat memberikan perlindungan serta menjaga para generasi penerus bangsa dari penularan Covid-19," tutup Wakapolda. 

Sebagai informasi, diakhir kegiatan tersebut Wakapolda bersama rombongan turut memberikan bingkisan kepada anak anak SD 2 MIN Panarung yang sudah melaksanakan vaksin. 

(Mela)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments