Kalteng

Wagub Kalteng Gelar Pasar Murah untuk Warga Murung Raya Terdampak Banjir

PURUK CAHU –  Berlokasi di Kecamatan Murung pada Rabu (31/01/2024), Ketua DPRD Murung Raya, Dr. Doni, SP, M.Si, bersama Forkopimda Murung Raya, menyambut kedatangan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah, H. Edy Pratowo, yang melakukan kunjungan kerja untuk membuka pasar penyeimbang, pasar murah, dan operasi pasar.

Dr. Doni berharap kegiatan ini dapat membantu warga Murung Raya, terutama yang terdampak banjir, dalam memenuhi kebutuhan pokok dengan harga terjangkau. Dia juga mengapresiasi perhatian Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah terhadap kondisi masyarakat pasca-banjir.

Wakil Gubernur H. Edy Pratowo menegaskan bahwa Pemprov Kalteng siap memberikan dukungan penuh untuk pemulihan daerah yang terdampak banjir, termasuk melalui kegiatan pasar ini, yang bertujuan untuk menjaga stabilitas harga dan memastikan kebutuhan pokok tetap tersedia bagi masyarakat.

(Marselinus)

 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments