P. Raya

Y. Freddy Ering : Dorong Pemerintah Prioritaskan Pengadaan Komputer Untuk Perekaman dan Pencetakkan e-KTP

PALANGKA RAYA – Dalam rangka menyukseskan pencapaian target nasional perekaman dan pencetakan e-KTP, ketersediaan sarana IT berupa komputer dan server itu mutlak diperlukan.

Seperti yang disampaikan oleh Ketua Komisi I membidangi pemerintahan, hukum dan keuangan DPRD Kalteng Y. Freddy Ering mengatakan bahwa kenyataan yang ada di lapangan banyak daerah baik termasuk kecamatan yang Kondisi komputernya sudah tua dan sering rusak.

“di Kecamatan Cempaga dan Cempaga Hulu Kabupaten Kotawaringin Timur, terkait pelayanan publik untuk perekaman ataupun pencetakkan e-KTP sering terhambat karena peralatan komputernya sudah sering rusak,” kata Freddy, Kamis 23 Desemebr 2021.

Untuk itu Freddy mendorong agar Pemkab dan Pemkot memprioritaskan pengadaan komputer-komputer untuk perekaman dan pencetakkan e-KTP baik yang di Disdukcapil maupun yang di kecamatan mengingat program e-KTP itu sangat penting dan strategis, keperluan masyarakat akan NIK, e-KTP sudah menjadi sangat urgen, termasuk dalam kondisi pandemi saat ini.

Ucapnya lagi, hampir semua urusan sekarang harus pake KTP, atau NIK baik urusan pendidikan, kesehatan, sosial (bansos), bisnis, keamanan dan lain-lain saat ini yang semua berbasis NIK.

“Itulah makanya saya katakan urgen, penting dan strategis. Belum lagi menghadapi Pemilu serentak 2024, kepentingan data kependudukan yang lengkap dan akurat menjadi harapan semua pihak,” tutupnya.

(Deddi)

 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments