Kalteng

Yulhaidir Bantu Beras Bagi Masyarakat 

FOTO: GIYA/HUMA BETANG

BANTU BERAS - Yulhaidir memberikan bantuan beras kepada masyarakat. 

KUALA PEMBUANG - Menyambut datangnya Hari Raya Idulftri 1443 Hijriah Tahun 2022, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Seruyan, Yulhaidir  memberikan bantuan  paket beras kepada masyarakat yang berada di Kabupaten Seruyan.

Dalam kegiatan tersebut rencananya paket beras sebanyak 27,5 ton itu, akan dibagikan  kepada  masyarakat yang membutuhkan di seluruh wilayah kecamatan se-Kabupaten Seruyan. Tujuannya dimaksudkan agar bisa meringankan beban masyarakat dalam menyambut Hari Raya Idulfitri 1443 Hijriyah ini, dan akan dibagikan sebelum Lebaran.

“Kami  akan menggerakkan  kader dan pengurus hingga ke tingkat desa, untuk membagikan bantuan beras ini,  agar  tepat sasaran dan manfaatnya, “ kata Yulhaidir yang juga  menjabat Bupati Kabupaten Seruyan, Kalimantan Tengah.

Yulhaidir juga menyampaikan bahwa dengan dilaksanakan kegiatan pembagian paket beras tersebut adalah bentuk dari kepedulian partai PDI Perjuangan dalam meringankan beban masyarakat, dan bentuk komitmen partai membangun negeri ini, dengan berbagi di harapkan masarakat yang kurang mampu bisa merasakan sedikit kebahagian terutama di bulana suci Ramadan dan menjelang Hari Raya Idulfitri tahun 1443 Hijriyah.

“Semoga momentum datangnya bulan suci Ramadan dan  Idulfitri 1443 hijriah tahun ini,  apa yang kita lakukan menjadi amal ibadah kita semua, serta dapat membangkitkan semangat gotong royong  dalam membantu sesama, “  tutur Yulhaidir.

(Giya/Altius) 

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments