Seruyan

Zuli Eko Prasetyo Tekankan Pentingnya Infrastruktur Pendidikan di Seruyan

KUALA PEMBUANG – Pada tanggal {13/05/2024}. Ketua DPRD Seruyan, Zuli Eko Prasetyo, menegaskan perlunya perhatian terhadap sarana dan prasarana pendidikan di daerah ini. Karena menurutnya hal tersebut bisa dikatakan sangat krusial.

Ia mengatakan dihadapan awak media setempat, “Dengan meningkatkan sarana dan prasarana, serta dukungan bagi tenaga pendidik, sangat penting untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Seruyan, agar bisa bersaing dan mumpuni kedepannya nanti,” ujarnya tegas.

Ia menjelaskan bahwa DPRD berkomitmen memastikan semua anak di daerah ini mendapatkan akses pendidikan yang layak. Ini mencakup penyediaan infrastruktur sekolah yang memadai, aksesibilitas yang baik, dan lingkungan belajar yang mendukung.

Selain itu ia juga menyoroti pentingnya pemenuhan kebutuhan akan dukungan tambahan untuk tenaga pendidik yang ada, terutama yang berada di daerah terpencil. Menurutnya, para pendidik adalah kunci dalam meningkatkan mutu pendidikan dan memerlukan perhatian serius dalam hal kesejahteraan dan fasilitas pendukung.

Terakhir ia menyampaikan, “ Saat ini DPRD Seruyan siap bekerja sama dengan pemerintah daerah untuk merancang kebijakan dan alokasi anggaran yang mendukung upaya ini,” tambah Zuli. Ia memastikan bahwa pendidikan akan menjadi prioritas utama dalam setiap agenda pembangunan daerah.

(Giya)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments