P. Raya

AMGM Tolak Angkutan Perusahaan 

PALANGKA RAYA – Puluhan personil Polresta Palangka Raya, dan Satpol PP Provinsi Kalteng lakukan kegiatan pengamanan aksi damai Aliansi Masyarakat Gunung Mas (AMGM), aksi itu dilaksanakan di Kantor DPRD Provinsi Kalteng, Kamis 16 Desember 2021.

Pada kesempatan itu Wakil Kepala Satuan Samapta Polresta Palangka Raya, Iptu Ketut Warsa menjelaskan terkait aksi pengamanan ini. “Untuk hari ini Polresta Palangka Raya mengerahkan personil sebanyak 67 orang, untuk mengawal aksi damai yang dilakukan oleh AMGM,” ucapnya.

Sementara itu Kasubid Ketentraman Masyarakat Satpol PP Provinsi Kalteng, Mulyadi menyampaikan untuk pengamanan pihaknya membagi menjadi dua regu.

Regu pertama melakukan pengamanan di Kantor DPRD Provinsi Kalteng sebanyak 28 orang, dan untuk Kantor Gubernur Kalteng sebanyak 28 orang.

Perlu diketahui aksi ini dilakukan karena maraknya angkutan hasil produksi Perusahaan Besar Swasta (PBS) pertambangan, perkebunan dan kehutanan yang melewati jalan umum di Kabupaten Gunung Mas.

Aksi protes ini dilakukan karena kondisi jalan tersebut, sudah begitu banyak merugikan masyarakat, baik waktu, materi, bahkan nyawa pengguna jalan.

 

(Deddi)

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments