MUARA TEWEH - Dengan harapan menjadikan sarana pembinaan, pengembangan prestasi dan untuk mencetak bibit-bibit berbakat, PWI dan PBVSI Kabupaten Barito Utara menggelar Turnament Bola Voli Open PWI Cup 2021.
Tournamen yang dilaksanakan di Arena Mini Tiara Batara. dibuka langsung oleh Bupati, H. Nadalsyah, Senin (25/10/2021).
Bupati Barito Utara, H. Nadalsyah memberikan apresiasi dan penghargaan kepada seluruh panitia dan PWI yang telah mengadakan turnamen.
Nadalsyah mengatakan, melalui turnamen ini dapat membentuk mentalitas juara, memupuk rasa persaudaraan dan menjadi tempat pencarian bakat atlit baru bola voli di khususnyaKabupaten Barito Utara
H. Nadalsyah juga mengatakan, Pelaksanaan turnamen dilaksanakan secara sederhana dengan penerapan protokol kesehatan, selain membuat badan sehat dan prima, diharapkan juga dapat mempersatukan semua kalangan.
"Saya mengharapkan turnamen dapat mencetak bibit-bibit berbakat yang nantinya bisa menjadi wakil Kabupaten Barito Utara untuk mengikuti kompetisi tingkat daerah, regional bahkan nasional,"harapnya.
Dengan dukungan semua pihak, kata dia, harapan yang inginkan dapat terwujud. Salah satunya yakni dengan mengadakan kompetisi yang berkelanjutan.
Nadalyah juga berpesan kepada semua tim yang bertanding untuk menjaga sportifitas/fair play dan kebersamaan. Karena tujuan kompetisi bukan hanya mencari juara, tetapi yang tak kalah pentingnya adalah menjalin tali silaturahmi dan persaudaraan satu sama lain.
Ketua panitia pelaksanan H.Surian nor mengatakan, Turnament Bola Voli Open PWI Cup 2021 dilaksanakan dengan sistem gugur dimulai tanggal 25 hingga 31 Oktober 2021.
Adapun turnamen ini diikuti oleh 36 tim yang tersebar dari 9 kecamatan se-Kabupaten Barito Utara, yang terdiri dari 20 tim putra dan 16 tim putri.
(Syarbaini)
0 Comments