Katingan

Bupati Katingan Apresiasi PAD Bank Kalteng

KATINGAN – Bupati Kabupaten Katingan Sakariyas mengapresiasi PT Bank Kalteng Cabang Kasongan yang memberikan kontribusi Pendapatan Asli Daerah (PAD) cukup besar.

Disebutkan Sakariyas, tahun sebelumnya PT Bank Kalteng Cabang Kasongan, memberikan PAD bagi Pemerintah Kabupaten Katingan  12 sampai 13 miliar, sedangkan untuk 2023, diperkirakan hampir mencapai 15 miliar.

“Dari PAD yang diterima jika dihitung secara kumulatif, deviden yang diterima Pemda sekitar 50 miliar, ini sudah melebihi modal yang kita setor,” Ungkap Bupati Sakariyas, usai menghadiri Ulang Tahun Bank Kalteng ke-61. Jumat (28/10/2022).

Sakariyas berharap, keberadaan PT Bank Kalteng Cabang Kasongan, dapat membuka kantor-kantor cabang atau pembantunya untuk mempermudah aktivitas perbankan masyarakat terutama pemerintah kecamatan dan desa.

“Semoga di Mendawai, SENAMAN Mantikei juga bisa dibuka kantornya, karena aktivitas ekonomi cukup baik dan perlu adanya dukungan dari perbankan,” Katanya. 

Diulang Tahun yang Ke-61, PT Bank Kalteng Cabang Kasongan, Sakariyas tetap berharap kontribusi bagi pembangunan di Katingan terus ditingkatkan dan dikembangkan.

“Selama ini kontribusinya sangat dirasakan baik masyarakat maupun pemerintah, namun kami tetap berharap terus ditingkatkan,” Tandasnya.

(Novryanto)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments