PALANGKA RAYA - Wakil Ketua III DPRD Kalteng, Faridawaty Darland Atjeh mengingatkan masyarakat di Kalteng agar mewaspadai musim penghujan seperti sekarang ini, pasti akan terjadi cuaca ekstrem seperti angin kencang dan petir. Saat ini, beberapa wilayah telah terkena dampak akibat curah hujan yang begitu tinggi. Salah satunya jalan antar Kabupaten daerah Bukit Rawi yang tergenang hingga mencapai titik terdalam. "Masyarakat harus tetap waspada terhadap cuaca ekstrem yang bisa mencelakai jiwa, seperti sambaran petir dan pohon tumbang. Bagi masyarakat yang melintasi jalan tersebut agar tetap berhati-hati dan tetap memperhatikan faktor keselamatan, supaya terhindar dari mara bahaya," pesan Faridawaty.
(DI)
0 Comments