P. Pisau

Dinas Lingkungan Hidup Pulang Pisau Dorong Kebersihan Sungai melalui Indeks Kualitas Lingkungan Hidup

PULANG PISAU - Dinas Lingkungan Hidup Pulang Pisau, diwakili oleh Kepala Bidang Pengendalian dan Kerusakan Lingkungan Hidup, Veronica Lenny Puspasari, mengungkapkan bahwa mereka terus mengamati Indeks Kualitas Lingkungan Hidup (IKLH) terkait dengan masalah sampah di aliran sungai. IKLH ini mencakup analisis pencemaran udara, lahan, air, dan sampah, yang dievaluasi secara tahunan untuk memperoleh gambaran menyeluruh.

Rabu 24/05/2023 yang lalu Ia mengatakan, "Hasil dari IKLH ini akan memperlihatkan apakah kondisi lingkungan masuk dalam kategori buruk, sedang, atau baik," ungkapnya.

Vero melanjutkan bahwa saat ini masalah pencemaran air sungai berada dalam kategori sedang. Untuk mencapai indeks yang baik, partisipasi seluruh masyarakat sangat penting dalam menjaga kebersihan lingkungan, seperti menghindari pembuangan sampah atau limbah ke dalam sungai.

Dalam upaya meningkatkan indeks kualitas air sungai menjadi baik, pihaknya berusaha melakukan berbagai langkah, termasuk inventarisasi dan penyuluhan kepada masyarakat mengenai masalah sampah di sepanjang sungai.

"Dalam beberapa kasus, pencemaran air sungai terjadi karena masih ada sampah yang dibuang ke sungai, toilet di tepi sungai, dan juga limbah dari perusahaan yang masuk ke sungai," jelasnya.

Vero mendorong masyarakat dan perusahaan yang berada di sekitar sungai untuk bersama-sama menjaga kebersihan lingkungan dengan tidak membuang sampah atau limbah ke sungai. Hal ini dilakukan guna menjaga keseimbangan ekosistem yang ada, dan untuk memastikan kualitas lingkungan yang lebih baik di Pulang Pisau.

(Marselinus)

 

You can share this post!

0 Comments

Leave Comments