PULANG PISAU - Dengan digelarnya kegiatan Sosialisasi aplikasi SIHEPI, dan dihadiri oleh pengelola program Hepatitis dari seluruh puskesmas dan RSUD di wilayah Pulang Pisau, yang mendapatkan materi langsung dari dr. Melda T. Simanjuntak, narasumber dari Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Tengah. Pada hari Selasa, (22/10/2024), bertempat di Aula Mini Dinas Kesehatan.
Kepala Dinas Kesehatan Pulang Pisau, dr Pande Putu Gina, membuka pelatihan didampingi oleh pejabat Dinkes lainnya. Dr Pande menjelaskan bahwa aplikasi SIHEPI dirancang untuk memperlancar pelaporan kasus Hepatitis secara daring, yang memungkinkan pengelolaan data yang lebih cepat dan akurat.
Dengan aplikasi SIHEPI, diharapkan para pengelola program dapat menghemat waktu dalam proses pelaporan. Sistem ini juga mendukung digitalisasi data kesehatan, sehingga mempercepat respons dalam penanganan kasus dan pengambilan kebijakan kesehatan berbasis data.
Dr Pande menambahkan bahwa pemanfaatan teknologi seperti SIHEPI sangat relevan dalam menghadapi tantangan kesehatan saat ini, khususnya untuk meningkatkan efisiensi dan integrasi informasi antar fasilitas kesehatan. Langkah ini diharapkan bisa menjadi contoh bagi daerah lain dalam menerapkan teknologi di sektor kesehatan.
Para peserta dalam kegiatan ini memperoleh pelatihan intensif mengenai cara kerja SIHEPI dan penerapannya dalam sistem kesehatan daerah. Pelatihan ini menjadi langkah awal dalam meningkatkan kemampuan tenaga kesehatan Pulang Pisau untuk mendukung pengelolaan kasus penyakit menular secara optimal.
(Marselinus)
0 Comments